SMAN 1 Rongkop

Pelantikan pengurus OSIS SMA Negeri 1 Rongkop Periode Tahun 2024/2025

Suasana haru dan bangga menyelimuti pelantikan OSIS SMAN 1 Rongkop hari ini, Senin 14 Oktober 2024. Alif Wisnugroho, siswa dari kelas XI A, resmi menyandang jabatan sebagai Ketua OSIS. Ia menggantikan Wisnu Aji Nugroho yang telah memimpin dengan baik selama masa baktinya. Di hadapan seluruh warga sekolah, Alif mengucapkan janji untuk menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya. Semoga dengan kepemimpinan yang baru, OSIS SMAN 1 Rongkop semakin solid dan berkontribusi aktif dalam memajukan sekolah